Resep Ikan Goreng Bumbu Kuning
Ikan goreng bisa jadi masakan spesial jika dibuat dengan racikan bumbu yang pas. Resep ikan goreng bumbu kuning enak kali ini dapat dibuat dengan mudah di rumah anda sendiri. Bagi anda yang mau mencobanya silahkan ikuti resep berikut ini.
Bahan resep ikan goreng bumbu kuning :
Bahan resep ikan goreng bumbu kuning :
- 2 ekor ikan kembung, bersihkan lalu goreng
- 2 sendok makan minyak goreng
- 100 ml air santan kelapa
- 1 batang serai, memarkan
- 1 lembar daun jeruk
- 3 buah cabai rawit
- 1/4 sendok teh ketumbar
- Gula pasir secukupnya
- 1 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 1 cm kunyit, bakar
- Garam secukupnya
- 1 butir kemiri
- Pertama minyak dipanaskan, kemudian tumis bumbu halus, daun jeruk dan serai hingga tercium bau harum
- Tambahkan cabai rawit, aduk sampai rata
- Kemudian masukkan ikan, aduk sampai rata
- Masukkan air santan, setelah itu masak hingga mendidih